Berita ITB

Tumbuhkan Jiwa Sosial, MI ITB Galang Donasi Peduli Palestina

MIITB-Untuk menumbuhkan sikap dan jiwa sosial dan peduli terhadap  sesama, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Irsyaduth Thullab Tedunan buka donasi untuk disalurkan ke rakyat Palestina yang saat ini sangat memerlukan uluran tangan semua orang akibat adanya peperangan.

Kepala Madrasah (Kamad) ITB mengatakan hampir satu bulan lamanya warga Palestina mengalami penderitaan yang luar biasa akibat diserang oleh Zionis Israel dengan membombardir rumah-rumah mereka, jalan umum, bahkan pusat perbelanjaan, sekolah dan rumah sakit. Oleh sebab itu ujarnya sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas terhadap rakyat Palestina tersebut berinisiatif dan melakukan penggalangan dana memberikan bantuan kepada mereka yang memang sangat memerlukan bantuan dari seluruh dunia. 

“Ribuan orang kehilangan rumah, pekerjaan bahkan keluarga, suami, istri, anak jadi sasaran dari peperangan ini,” terangnya. Senin (05/11/23) di ruang Kamad.

Oleh sebab itu jelasnya untuk hari ini (05/11) seluruh tenaga pendidik dan siswanya agar dapat berpartisipasi dalam penggalangan dana tersebut dengan tujuan ikut merasakan penderitaan sekaligus bisa meringankan beban yang mereka alami saat ini yang tentunya makanan dan obat-obatan sangat mereka butuhkan.

Setelah memelaksanaankan pengalangan dana, siswa-siswi ITB memlanjutkan kegiatan kirim doa serta tahlil untuk para korban peperangan di Palestina. 

Donasi yang terkumpul akan disalurkan melalui NU Care Lazisnu Kabupaten Demak, untuk selanjutnya akan dikirim ke Palestina.(media ITB)

Video Penggalangan Dana dapat dilihat di Media ITB


0 comments:

Posting Komentar